Bila Anda merasa bahwa kuota data internet Anda selalu boros, maka sangat disarankan bagi Anda untuk menggunakan Aplikasi Penghemat Data. Dengan perkembangan teknologi yang ada, hampir setiap informasi apapun selalu dibagikan dan didapatkan melalui internet atau dunia maya.
Sehingga tak heran bila masyarakat sangat membutuhkan data internet untuk mengakses setiap informasi yang ia butuhkan. Akan tetapi dengan adanya batasan kuota membuat Anda tentunya harus selalu waspada dan memperhatikan ketersediaan kuota dan juga penggunaan data internet.
Seperti yang diketahui bahwa data internet yang dimiliki dan dijual dipasaran memiliki kuota sehingga akan habis pada saat-saat tertentu. Seperti misalnya saat penggunaan data internet sudah mencapai batas ataupun saat masa aktif kartu Anda telah habis.
Akan tetapi kadang Anda juga tidak menyadari bahwa ada beberapa penggunaan aplikasi pada gadget Anda yang menyebabkan kuota data Anda habis sebelum masa aktif kartu habis. Tentu saja ini sangat mengganggu terutama pada saat Anda tengah pada kondisi yang genting. Oleh karena itu disarankan Anda menggunakan Aplikasi Penghemat Data.
Bagi Anda yang merasa bahwa kuota data Anda boros dansemakin boros dari pada biasanya maka sangat benar bila anda menggunakan dan memiliki Aplikasi Penghemat Data. Berikut ini adalah beberapa aplikasi yang akan membantu Anda untuk menghemat data, yaitu:
- Data Usage Monitor
Aplikasi Data Usage Monitor ini akan membantu Anda memantau penggunaan data internet Anda pada setiap aplikasiyang Anda miliki. Selain itu aplikasi ini juga memberikan fitur untuk Anda mengatur besar kecilnya penggunaan data pada aplikasi tertentu. Dengan begitu maka akan lebih mudah bagi Anda untuk menghemat kuota.
- Internet Speed Meter Lite
Aplikasi Internet Speed Meter Lite ini juga akan membantu Anda untuk melakukan monitor atau pemantauan terhadap penggunaan data pada setiap aplikasi pada gadget Anda. aplikasi ini juga memungkinkan Anda untuk mengatur mana saja kiranya aplikasi yang akan dilakukan penghematan kuota data. Sehingga Anda akan bisa lebih menghemat kuota data internet. Akan tetapi tidak hanya itu saja, aplikasi ini juga sangat mendukung hemat baterai karena tidak membutuhkan daya yang besar.
- Opera Max
Aplikasi Opera Max adalah satu aplikasi penghemat data yang simpel atau sederhana. Cara kerja aplikasi Opera Max ini ialah dengan mengompres data aplikasi yang ada di gadget atau smartphone Anda sejak Anda mengaktifkan jaringan data seluler. Jadi aplikasi ini akan langsung melakukan routing semua aplikasiyang menggunakan jaringan internet sejak pertama kali ia diaktifkan. Bisa dikatakan bahwa opera max ini juga melakukan kompresi pada berbagai tampilan saat Anda mengakses website. Selain itu aplikasi ini juga akan menginformasikan kepada Anda mengenai besaran data internet yang dibutuhkan.
- CM Data Manager
Aplikasi CM Data Manager ini adalah aplikasi penghemat data yang sudah banyak diketahui oleh masyarakat dan banyak digunakan oleh pengguna smartphone. Aplikasi ini memang begitu akurat dan handal dalam kal memantau penggunaan data pada aplikasi di smartphone Anda. aplikasi ini akan melakukan pemblokiran pada aplikasi yang terlalu banyak menggunaan data internet.
- App Saver
Aplikasi App Saver ini adalah aplikasi yang juga banyak dimanfaatkan oleh pengguna smartphone. Aplikasi ini bahkan bisa melakukan back up pada aplikasi tertentu yang Anda inginkan. Jadi hadirnya aplikasi ini tidak hanya akan membantu Anda untuk menghemat kuota internet Anda akan tetapi juga akan membantu untuk melindungi aplikasi pada smartphone Anda.